Home / Visi dan Misi

Visi dan Misi

Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) mempunyai visi, misi, sebagai berikut :

A. Visi

Visi LDII: “Menjadi organisasi dakwah Islam yang profesional yang mampu mewujudkan manusia Indonesia yang tekun beribadah kepada Allah SWT, berakhlakul karimah, memakmurkan bumi, dan membangun masyarakat madani yang kompetitif berbasis tabiat jujur, amanah, kerja keras dan hemat, rukun, kompak dan kerjasama yang baik”.

B. Misi

  1. Sejalan dengan visi organisasi tersebut, LDII diharapkan memberikan konstribusi nyata dalam pembangunan bangsa dan negara melalui dakwah, pengkajian, pemahaman dan penerapan ajaran Islam yang dilakukan secara menyeluruh,  berkesinambungan dan terintegrasi sesuai peran, posisi, tanggung jawab profesi sebagai komponen bangsa dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan jabaran misi sebagai berikut:
  2. Mendorong semangat ummat Islam untuk mendapatkan ridho Allah dengan mengamalkan Al-Qur’an dan Al-Hadist dalam berbagai segi kehidupan dengan dilandasi akhlakul karimah;
  3. Meningkatkan kompetensi pengelola dan sasaran dakwah dengan mengembangkan potensi penguasaan IPTEK secara seimbang untuk kemaslahatan kehidupan dunia dan akhirat;
  4. Meningkatkan upaya pelaksanaan prosedur dan tata kerja organisasi modern yang terukur dengan efektif dan efisien;
  5. Meningkatkan kontribusi kepada negara, bangsa dan agama dalam upaya pengamalan falsafah Pancasila, pelestarian UUD-RI 1945 dan mempertahankan tetap tegaknya NKRI;
  6. Meningkatkan motivasi masyarakat berperan serta dalam penegakan demokrasi yang bermartabat dalam upaya penegakan tata kelola pemerinthahan yang baik (good govermance).