Home / Seputar Jatim / KAPOLRES SUMENEP TITIP PESAN KE LDII
Foto bersama pengurus DPD LDII Sumenep dan Takmir Masjid Al Hadi dengan Kapolres Sumenep

KAPOLRES SUMENEP TITIP PESAN KE LDII

 

Sumenep, 05/02/2020. Tugas pokok Kepolisian Negara Republik Indonesia adalah memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum dan memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud, Kepolisian Negara Republik Indonesia bertugas: membina masyarakat untuk meningkatkan partisipasi masyarakat, kesadaran hukum masyarakat serta ketaatan warga masyarakat terhadap hukum dan peraturan perundang-undangan;

Dalam rangka melaksanakan tugas tugas pokok kepolisian Kapolres Sumenep AKBP Deddy Supriyadi S.I.K memberikan pengarahan di masjid Al hadi paberasan yang merupakan masjid binaan LDII. Diawali dengan sholat berjamaah kapolres sumenep diterima langsung oleh pengurus takmir masjid Al Hadi Paberasan serta ketua DPD LDII Sumenep Dr. H. Musaheri, M.Pd, MM. Pada sambutannya Kapolres menitipkan pesan Menjelang Pilkada Sumenep untuk menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban dimasyarakat. Peran serta masyarakat para tokoh agama dan ulama sangat dibutuhkan dalam rangka memeliharan kemanan dan ketertiban ditengah masyarakat.

Ketua DPD LDII Sumenep Dr H. Musaheri M.P,MM mengapresiasi kedatangan kapolres sumenep yang terjun langsung kemasyarakat guna memberikan pemahaman serta himbauan himbauan guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Sehingga diharapkan kegiatan seperti ini perlu untuk ditingkatkan. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama dan pemberian cindera mata oleh pengurus takmir masjid Al Hadi kepada Kapolres. Sohib

About sohibul

Check Also

LDII Sumenep Bersama Ormas Keagamaan, Hadiri Upacara Hari Bhayangkara ke-78

Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Susanto, S.I.K., M.M Sumenep, 1 Juli 2024, Polres Sumenep merayakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *